Olahan Kripik Peyek



Salah satu UKM yang ada di Desa Kemadang ini adalah olahan Kripik Peyek. Kripik Olahan Peyek adalah cemilan makanan yang biasa “digado” atau biasa dihidangkan dengan nasi putih. Terdapat berbagai jenis olahan peyek yaitu peyek udang, krispy ikan, dan peyek ulvah. Harga kisaran olahan kripik peyek ini adalah Rp 1000 per kripik hingga Rp 10.000 per bungkus.

Peyek yang paling laris adalah peyek ulvah. Ulvah merupakan rumput laut berjenis gangang hijau (Sp. Ulvah) yang dulu hanya dianggap sebagai sampah laut dan dijadikan keset ketika nelayan sedang di laut. Ulvah terlebih dahulu dijemur, diolah, diberi bumbu dan dimasak dan siap dipasarkan. Sekarang ulvah merupakan salah satu komoditas dagang terlaris di pantai wilayah Gunungkidul khususnya Pantai Kukup.

Di Pantai Kukup, kita bisa menemui hampir setiap pedagang menjual olahan peyek. Tidak diragukan lagi rasanya karena setiap kali goreng biasanya langsung habis, dan peyek2 yang diproduksi tidak menggunakan bahan pengawet. Jadi tidak perlu takut untuk mengkonsumsinya :D

Untuk UMKM Olahan Peyek di Desa Kemadang ada 2, yang bernama "Piranti" dan "Kuaras". Untuk kelompok Piranti sendiri diketuai oleh Pak Subagyo dan memiliki anggota 8 orang.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi Ketua Piranti. (CP Pak Subagyono : 081227169208)

No comments:

Post a Comment